Pesan Kapolres Pasuruan Kota Saat Apel Gelar Pasukan OPS Keselamatan Semeru 2024
Polresta Pasuruan – Apel gelar pasukan OPS Keselamatan Semeru 2024 di pimpin langsung oleh Kapolres Pasuruan Kota AKBP Makung Ismoyo Jati, S.I.K., M.I.K dengan penuh semangat dan tekad untuk meningkatkan keselamatan dan kelancaran berlalu lintas di wilayah hukum Polres Pasuruan Kota, Sabtu (2/3/2024)
Apel gelar OPS Keselamatan Semeru 2024 juga di hadiri oleh Wakil Walikota Pasuruan Adi Wibowo S.Tp., M.si, perwakilan Kodim 0819/Pasuruan, perwakilan Pengadilan Negeri, perwakilan Kejaksaan Negeri, dan OPD Pemkot Pasuruan.
Operasi Keselamatan ini akan dilaksanakan selama 14 hari di mulai tanggal 4 S.D. 17 Maret 2024 dengan sasaran tidak menggunakan helm SNI, melawan arus, menggunakan HP saat berkendara, berkendara dibawah pengaruh alkohol, melebihi batas kecepatan, berkendara di bawah umur, penggunaan knalpot brong, dan balap liar.
Dalam sambutannya, Kapolres Pasuruan Kota AKBP Makung Ismoyo Jati, S.I.K., M.I.K menyampaikan pesan dan menegaskan pentingnya kerjasama antara masyarakat, pengendara, dan aparat kepolisian dalam menciptakan kondisi berlalu lintas yang kondusif.
Ia juga mengatakan Operasi Zebra Semeru tahun ini bertujuan untuk mengurangi pelanggaran lalu lintas dan kecelakaan yang sering terjadi di jalan raya. Kapolres mengingatkan bahwa keselamatan berlalu lintas bukan hanya tanggung jawab aparat kepolisian, tetapi juga tanggung jawab bersama seluruh warga masyarakat.
“Keselamatan dan kelancaran berlalu lintas adalah hak dan kewajiban kita semua. Saya mengajak seluruh pengguna jalan untuk patuh pada aturan lalu lintas, menggunakan helm, menjaga kecepatan, dan tidak menggunakan handphone saat berkendara.” Ucap AKBP Makung.
Selain itu, Kapolres juga menekankan pentingnya menegakkan hukum bagi mereka yang melanggar aturan lalu lintas. Operasi Zebra Semeru tahun ini akan dilaksanakan dengan ketat, dan pelanggar akan dikenakan sanksi sesuai dengan hukum yang berlaku.
”Operasi ini diharapkan dapat menciptakan lingkungan berlalu lintas yang lebih aman, nyaman, dan kondusif bagi semua pihak. Kapolres Pasuruan Kota berharap kerjasama dari seluruh warga masyarakat dalam menjaga keselamatan berlalu lintas demi mencapai tujuan bersama menuju sistem transportasi yang lebih baik.” tutup Kapolres Pasuruan Kota.