BeritaKepolisian

Imbau Masyarakat Tetap Waspada Tindak Kriminal Tim Patroli Kota Presisi Lakukan Patroli

Polresta Pasuruan – Menjaga keamanan dan ketertiban di Kota Pasuruan, Tim Patroli Kota Presisi melaksanakan patroli rutin memberikan perlindungan maksimal kepada masyarakat. Selasa (5/12/2023).

Selain berpatroli berkeliling, Tim Patroli Kota Presisi juga menyampaikan imbauan kepada masyarakat agar tetap waspada dan berhati-hati dalam menjalani aktivitas sehari-hari.

Kasat Samapta Polres Pasuruan Kota IPTU Kokoh Rahmadi, SH. mengatakan, dengan adanya patroli rutin, diharapkan dapat mengurangi tindak kriminalitas di Kota Pasuruan ini dan memberikan ketenangan serta keamanan bagi masyarakat. Ia juga menambahkan bahwa keberhasilan program ini tidak akan bisa diraih tanpa kerjasama dan peran aktif dari masyarakat.

“Kami sampaikan imbauan kepada masyarakat agar tidak berjalan sendirian di tempat sepi, menjaga barang berharga lainnya secara aman, serta melaporkan segala aktivitas mencurigakan kepada pihak berwajib.” Jelas Kasat.

Diharapkan dengan adanya imbauan ini, masyarakat akan lebih berhati-hati dan peka terhadap situasi sekitar. Dengan kerjasama antara Tim Patroli Kota Presisi dan masyarakat, diharapkan angka kriminalitas dapat ditekan dan Kota Pasuruan akan menjadi tempat yang lebih aman dan nyaman untuk semua warganya.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *