Melalui Bipang Paskot, Satbinmas Polres Pasuruan Kota Ajak Satpam Turut Menjaga Harkamtibmas

Polresta Pasuruan – Bimbingan Penyuluhan Sambang Keliling Polres Pasuruan Kota kali ini menghimbau Satpam PT Haleyora Powerindo PT PLN (Persero) UP3 Pasuruan. Kegiatan ini dalam rangka mengajak satpam agar turut serta dalam menjaga Harkamtibmas menjelang Pemilu 2024 di Wilayah Hukum Polres Pasuruan Kota. Sabtu (23/12/2023).
Bertempat di kantor PT PLN (Persero) UP3 Pasuruan Jl.Panglima Sudirman Kota Pasuruan. Anggota Satbinmas Polres Pasuruan Kota di sambut oleh Pengurus PT Haleyora Powerindo, Majemen PT PLN (Persero) UP3 Pasuruan, dan Satpam PT Haleyora Powerindo PT PLN (Persero) UP3 Pasuruan sejumlah 30 Orang.
Saat di temui, Kasat Binmas Polres Pasuruan Kota IPTU Hajir mengatakan, menjelang Pemilu 2024 nantinya agar Satpam ikut serta sebagi pelopor untuk membantu Polri dalam menjaga Kondusifitas Kamtibmas di wilayah hukum Polres Pasuruan Kota.
“Satpam Merupakan Mitra Polri, agar dapatnya ikut serta DLdalam menjaga situasi Kamtibmas di lingkungannya masing- masing.” Jelas Kasat Binmas.

Kasat Binmas juga menambahkan, dengan maraknya berita Hoax, Satpam diharapkan jangan mudah untuk terprovokasi oleh berita- berita Hoax dari Media sosial. Lebih teliti dulu sumber beritanya.
Kegiatan selanjutnya melaksanakan pemantapan pelatihan PBB, Tongkat T dan Borgol kepada Satpam untuk mengasah skill anggota Satpam untuk menunjang peningkatkan kinerja dilapangan.