Himbau Masyarakat Antisipasi Aksi Kriminalitas Bhabinkamtibmas Polsek Lekok Sambang Masyarakat
Polresta Pasuruan – Bhabinkamtibmas Polsek Lekok Polres Pasuruan Kota dalam rangka mengantisipasi aksi kriminalitas seperti Curat, Curas, dan Curanmot rutin melaksanakan kegiatan Patroli Sambang.
Kegiatan rutin yang dilakukan adalah untuk menjaga keamanan dan kenyamanan masyarakat di Kecamatan Lekok Kabupaten Pasuruan. Sabtu (17/2/2024).
Kapolsek Lekok AKP Akhmad SH mengatakan, anggota Bhabinkamtibmas berpatroli berkeliling ke sejumlah titik di desa binaan seperti pasar tradisional, sekolah, rumah ibadah, serta lingkungan permukiman warga.
Tidak lupa ia juga menyampaikan pesan-pesan kamtibmas serta memberikan edukasi dan himbauan untuk mengoptimalkan kewaspadaan dan keamanan di sekitar tempat tinggal mereka.
“Keamanan yang kondusif merupakan tanggung jawab kita bersama. Oleh karena itu, mari kita berperan aktif dalam menjaga lingkungan dan melaporkan setiap hal yang mencurigakan kepada Bhabinkamtibmas atau langsung ke Polsek Lekok.” Kata Kapolsek.
Diharapkan kegiatan patroli sambang ini dapat terus dilaksanakan secara rutin sehingga dapat menciptakan situasi yang aman dan nyaman bagi masyarakat.