Bhabinkamtibmas Polsek Bugul Kidul, Memberikan Himbauan Kepada Warga Masyarakat Terutama Di Lingkungan Kelurahan Panggungrejo.
Polresta Pasuruan – Bhabinkamtibmas Polsek Bugul Kidul tepatnya Kel. Panggungrejo Aipda Nyoman Suyatno, S.H., dalam rangka menciptakan situasi yang kondusif melaksanakan Binluh Kamtibmas di Wilayah Binaannya, Selasa (27/02/2024).
Bertempat di Pendopo Kelurahan Pangungrejo, Aipda Nyoman selaku Bhabinkamtibmas Memberikan himbauan kepada masyarakat atau warga binaannya terutama di lingkungan masing-masing apabila ada gangguan terkait kamtibmas agar selalu koordinasi dengan Bhabinkamtibmas dan atau Babinsa.
Dalam kesempatan tersebut Aipda Nyoman juga menyampaikan agar mengunci pintu sebelum meninggalkan rumah, agar tidak mudah percaya dengan berita Hoax, dan agar tetap menjaga situasi Kamtibmas.
Selalu tingkatkan keamanan dan kewaspadaan terhadap (Curat, Curas, Curanmor dan Pencurian Rumah Kosong) di lingkungan sekitar, agar tercipta rasa kenyamanan, keamanan dan ketertiban, serta selalu memberikan Informasi berkaitan perkembangan keamanan di lingkungan Kelurahan Pangungrejo, ”Pungkasnya”.
By Humas Bglkdl.