BeritaKepolisian

Anggota Polsek Lekok Patroli Malam untuk Antisipasi Gangguan Kamtibmas Menjelang Sahur

Polresta Pasuruan – Anggota Polsek Lekok Polres Pasuruan Kota giat melakukan patroli malam guna mengantisipasi potensi gangguan keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) menjelang waktu sahur selama bulan suci Ramadan. Kamis(28/3/2024)

Dalam rangka memastikan keamanan di wilayahnya, anggota Polsek Lekok Polres Pasuruan Kota melakukan patroli rutin di sejumlah titik strategis, termasuk daerah rawan kejahatan, jalur transportasi utama, dan pemukiman warga.

Kapolsek Lekok AKP Akhmad menyampaikan,langka ini diambil untuk mencegah potensi tindak kriminal seperti pencurian, perampokan, dan gangguan Kamtibmas lainnya yang mungkin terjadi saat malam hari menjelang sahur.

“Pentingnya kegiatan patroli malam ini sebagai upaya preventif dalam menjaga keamanan dan ketertiban selama bulan puasa.” Ucap Kapolsek.

Selama patroli, anggota Polsek Lekok juga memberikan himbauan kepada masyarakat untuk meningkatkan kewaspadaan dan melaporkan segala kejadian yang mencurigakan kepada pihak berwajib.

“Mereka juga berinteraksi dengan warga setempat untuk membangun hubungan yang baik dan saling percaya antara polisi dan masyarakat.” Tambah AKP Akhmad.

Dengan adanya patroli malam yang rutin dilakukan oleh anggota Polsek Lekok ini, diharapkan dapat menciptakan lingkungan yang aman dan nyaman bagi seluruh masyarakat Lekok selama bulan Ramadan.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *