BeritaKepolisian

Patroli Perbankan Polsek Purworejo

1000455717
1000455717

Polresta Pasuruan – Guna menjaga situasi kamtibmas yang kondusif, Polsek Purworejo yang dipimpin langsung oleh Kapolsek Kompol Muljono, S.H., M.H., melaksanakan patroli perbankan di wilayah hukum Polsek Purworejo pada Sabtu (25/01/2025). Kegiatan ini dilakukan sebagai langkah antisipasi terhadap potensi tindak kriminalitas, khususnya di area perbankan.

Anggota Polsek Purworejo menyambangi sejumlah bank dan mesin ATM yang tersebar di wilayah tersebut. Dalam kegiatan patroli ini, petugas juga berkomunikasi langsung dengan pihak keamanan bank untuk memastikan sistem pengamanan berjalan baik. Selain itu, himbauan kamtibmas disampaikan kepada masyarakat dan nasabah agar tetap waspada terhadap modus penipuan serta kejahatan lainnya.

“Patroli ini merupakan wujud nyata pelayanan Polri dalam menciptakan rasa aman bagi masyarakat, khususnya nasabah dan pihak perbankan. Kami juga mengimbau agar masyarakat segera melaporkan kepada kami jika menemukan hal-hal mencurigakan,” ungkap Kompol Muljono.

Dengan adanya patroli rutin ini, diharapkan terciptanya situasi yang kondusif serta meningkatkan rasa aman bagi masyarakat, khususnya di sektor perbankan. Polsek Purworejo berkomitmen untuk terus memberikan pelayanan terbaik demi terciptanya keamanan dan ketertiban di wilayahnya.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *